Setelah cukup lama tidak menulis blog, saya merasa tiba-tiba perlu untuk posting tentang hal ini di blog saya. Kali ini bukan tentang resensi buku atau mengenai tempat wisata, namun informasi mengenai jalur masuk pendidikan magister psikologi di UNPAD (Bagian I) dan pengalaman saya selama menjadi mahasiswa magister profesi psikologi di UNPAD dalam 1.5 tahun terakhir ini (Bagian II). Semoga informasi yang saya tulis di bawah ini akan bermanfaat untuk teman-teman dan adik-adik yang berminat melanjutkan pendidikan magister psikologi di Universitas Padjadjaran.
Oke.. Dari mana cerita ini sebaiknya saya mulai. Mungkin dari proses pendaftarannya ya.
Hmm.. Magister Psikologi Universitas Padjadjaran membuka pendaftaran satu tahun sekali untuk tiap angkatannya, baik itu untuk bagian Psikologi Profesi maupun untuk bagian Psikologi Sains. Pendaftaran ini umumnya dibuka pada awal tahun, untuk informasi lengkap mengenai jadwal pendaftaran bisa secara berkala di akses melalui situs http://smup.unpad.ac.id/prosedur-pendaftaran-s2/. Untuk Magister Profesi sendiri menawarkan majoring Klinis Anak (KLA), Klinis Dewasa (KLD), Pendidikan, Sosial, dan Industri / Organisasi (IO).
Prosedur pendaftaran yang perlu dilakukan adalah dengan mengisi data diri di situs pendaftaran Unpad, Lalu kalian akan mendapatkan nomor tagihan yang kalian perlukan saat akan melakukan pendaftaran. Di tahun 2015 saat saya mendaftar, biaya pendaftaran bisa ditransfer melalui rekening Unpad sebesar Rp. 600.000,- untuk Magister Profesi (Mapro) Psikologi.
Setelah membayar biaya pendaftaran, kalian bisa kembali mengakses situs sesuai dengan data log-in yang sudah kalian buat sebelumnya, kemudian kalian akan diminta mengupload beberapa berkas. Berkas tersebut berupa Curriculum Vitae (CV), surat rekomendasi dari dosen pembimbing selama di pendidikan S1, dan proposal thesis. Oh iya, jadi untuk mendaftar di Mapro Psikologi UNPAD ini kalian akan diminta untuk terlebih dulu menyusun proposal thesis lalu menguploadnya saat mendaftar.
Proposal thesis ini bisa berupa gambaran kasar penelitian thesis apa yang akan kalian buat, atau berupa proposal dari bab 1 - 3. Di tahun 2015 saat saya mendaftar, ada beragam bentuk proposal thesis yang kemudian diterima dalam tahapan seleksi, sehingga saya tidak tahu persis bagaimana format proposal thesis yang sebenarnya diharapkan pada tahap seleksi ini. Saya sendiri saat itu membuat proposal thesis berupa bab 1 - 3, namun beberapa teman yang juga lulus bersama saya mengatakan bahwa proposal thesis mereka hanya berupa abtrak thesis saja. Sebaiknya tetap persiapkan proposal thesis sebaik mungkin ya.
Sebagai calon mahasiswa, kita juga akan disarankan untuk memiliki pembimbing dalam mengerjakan proposal thesis yang akan dikumpulkan tersebut. Pembimbing yang dimaksud adalah para dosen UNPAD yang bersedia meluangkan waktunya untuk kita yang notabene masih sebagai calon mahasiswa. Jika kalian berminat untuk langsung melakukan bimbingan dengan para dosen UNPAD ini, kalian bisa menghubungi langsung ke para dosen baik melalui email atau pesan singkat. Namun berada di bawah bimbingan langsung para dosen UNPAD selama proses pengerjaan proposal thesis juga tidak menjadi jaminan kalian akan lolos di tahap seleksi. Jadi proses bimbingan ini hanya berupa opsi. Namun jika memang kalian sudah sangat sangat sangat yakin dengan proposal thesis yang kalian buat dan pasti meneruskannya ke thesis kalian yang sebenarnya, maka tidak ada salahnya mencoba untuk mengontak langsung para dosen UNPAD yang menurut kalian sesuai dengan penelitian kalian.
Setelah semua berkas dan data diri diisi, maka kalian resmi telah mendaftar untuk mengikuti seleksi Mapro Psikologi UNPAD. Jadwal hari, jam, dan lokasi seleksi akan ditampilkan pada lembar ujian. Pastikan kalian secara berkala mengecek jadwal dan lokasi seleksi, karena terkadang jadwal dan lokasi seleksi akan dirubah menjelang hari seleksi dilakukan. Untuk informasi lebih jelasnya, bisa menghubungi bagian administrasi dan informasi Mapro Psikologi UNPAD secara berkala menjelang jadwal seleksi dilaksanakan.
Untuk proses seleksi sendiri biasanya dijadwalkan dalam 2 hari, dan dilakukan di Biro Pelayanan dan Inovasi Psikologi (BPIP) milik Universitas Padjadjaran di Kota Bandung. BPIP ini berada di daerah dago atas, persis di seberang Hotel Wirton, dan setelah Hotel Jayakarta Dago. Tepatnya di Jalan Ir. H. Djuanda No. 438-B, Dago, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40135.
Denah Lokasi BPIP UNPAD |
Pada saat saya mengikuti seleksi di tahun 2015, ujian yang dijadwalkan akan dilakukan selama 2 hari dipersingkat menjadi 1 hari saja. Untuk itulah sebaiknya kalian selalu aware dengan perubahan jadwal yang dilakukan oleh UNPAD.
Gambaran suasana psikotest seleksi Mapro UNPAD |
Proses seleksi atau ujian yang dilakukan adalah berupa kegiatan psikotest, seperti tes kecerdasan, tes grafis, PAULI, dan beberapa bentuk psikotest lainnya. Lalu para peserta ujian akan dibagi dalam beberapa kelompok yang terdiri dari 4 - 5 orang.
Proses seleksi selanjutnya adalah berupa presentasi proposal thesis yang akan dilakukan sesuai pembagian kelompok tadi. Tiap kelompok akan berada dibawah pengawasan dua orang dosen penguji. Kegiatan yang dilakukan berupa presentasi proposal thesis, lalu tanya jawab dari masing-masing calon peserta dan dari dosen. Setelah semua mendapat giliran presentasi, maka selanjutnya calon peserta akan dipanggil satu per satu kembali ke dalam ruangan dan mengikuti kegiatan interview.
Keseluruhan proses jika dilakukan dalam satu hari maka akan selesai lewat waktu isya. Tergantung dari giliran ke berapa nama kalian dipanggil. Setelah semua proses ini dilalui, maka yang bisa kalian lakukan adalah berdoa dan mengharapkan hasil terbaik untuk kelulusan kalian diterima sebagai mahasiswa Magister Profesi Psikologi di Universitas Padjadjaran.
Oh iya untuk para mahasiswa baru, terutama jika sudah masuk majoring biasanya akan banyak cetak buku-buku baru. Sekalian saya mau promosi untuk jasa percetakan buku kosongan ataupun buku mata kuliah dari e-book bisa langsung menghubungi saya. Menyediakan kertas putih atau kertas buram (kualitas seperti di toko buku dan lebih ringan dibandingkan kertas putih). Bisa cetak satuan atau banyakan. Kualitas terjamin dan harga dijamin lebih murah dibanding jika mencetak di tempat potokopian ataupun di percetakan lain hehe. Melayani jasa kirim ke seluruh Indonesia. Boleh sekalian di share ke teman-temannya ya untuk jasa percetakan ini hehe. CP saya bisa hubungi via whatsapp +628974444717.
Oh iya untuk para mahasiswa baru, terutama jika sudah masuk majoring biasanya akan banyak cetak buku-buku baru. Sekalian saya mau promosi untuk jasa percetakan buku kosongan ataupun buku mata kuliah dari e-book bisa langsung menghubungi saya. Menyediakan kertas putih atau kertas buram (kualitas seperti di toko buku dan lebih ringan dibandingkan kertas putih). Bisa cetak satuan atau banyakan. Kualitas terjamin dan harga dijamin lebih murah dibanding jika mencetak di tempat potokopian ataupun di percetakan lain hehe. Melayani jasa kirim ke seluruh Indonesia. Boleh sekalian di share ke teman-temannya ya untuk jasa percetakan ini hehe. CP saya bisa hubungi via whatsapp +628974444717.
Baiklah, untuk bagian pertama ini saya sudahi dulu disini. Untuk informasi selanjutnya mengenai majoring apa saja yang ada di Magister Profesi UNPAD serta pengalaman saya sebagai mahasiswa di Mapro UNPAD, akan saya share pada postingan selanjutnya. Terima kasih sudah membaca. Semoga informasi ini bermanfaat untuk kalian semua.
Comments
Post a Comment